Cerita Rakyat Daerah Lampung Bagian 2: Kisah Dua Orang Bersaudara, Kisah Anak Raja yang Endingnya Bikin Haru

- Senin, 16 Januari 2023 | 12:45 WIB
Cerita Rakyat Daerah Lampung Bagian 2: Kisah Dua Orang Bersaudara (Ilustrasi anak raja Tangkapan layar Youtube.com/@IndonesianFairyTales)
Cerita Rakyat Daerah Lampung Bagian 2: Kisah Dua Orang Bersaudara (Ilustrasi anak raja Tangkapan layar Youtube.com/@IndonesianFairyTales)

METROASPIRASIKU - Secara berkala, MetroAspirasiku akan memposting cerita rakyat dari berbagai daerah di Indonesia. Untuk kali ini cerita rakyat dari daerah Lampung berjudul: Kisah Dua Orang Bersaudara.

Cerita ini ditulis ulang dari sebuah buku berjudul: Cerita Rakyat Daerah Lampung, ditulis oleh Drs. R.M. Barusman, dkk, diterbitkan oleh Departemen Pendidikan dan Kebudayaan, Jakarta, tahun 1984.

Selamat menyimak dan semoga banyak pelajaran dan hikmah yang bisa dipetik untuk pendidikan generasi milenial kini.

Baca Juga: Link Nonton Serial Drama Korea Casting A Spell to You Sub Indo diburu Penggemar Drakor, Sinopsis Cek disini

Kisahnya dimulai dari seorang raja yang mempunyai dua orang anak laki-laki. Kedua anak raja itu memiliki pribadi yang sama, yakni mereka sama-sama menyayangi raja dengan sepenuh hati, sehingga membuat raja sulit membedakan siapa yang paling sayang kepadanya.

Setelah dewasa, dua benaudara ini diperintahkan untuk mencari ihmu masing-masing sesuai dengan bakat yang mereka millki.

Karena perintah orang tuanya, maka kedua anak ini berangkat berkelana dengan tujuan mencari kepandaian, sebab bila raja telah meninggal yang menggantikan raja adalah
kedua putranya itu.

Baca Juga: Mengapa Penting Untuk Menciptakan Lingkungan yang Nyaman Melalui Budaya Sekolah yang Positif?

Agar tidak mudah dikalahkan oleh kerajaan lain, maka mereka harus memiliki ilmu yang tinggi.

Sepulang dari perantauan, mereka telah memiliki kepandaian masing-masing, yakni anak yang tertua ahli dalam bidang menembak dan memanah, sedangkan adiknya ahli dalam bidang melukis.

Suatu hari raja berpesan kepada bawahannya bila ia meninggal, semua harta harus dibagi rata, hanya saja siapa yang paling menyayanginya ia berhak memiliki cincin yang ajaib ini.

Baca Juga: Mengapa Teks Eksplanasi Disebut Sebagai Teks Penjelasan? Simak Jawaban Rinci dan Contohnya Disini

Pekerjaan demikian sulit bagi para menteri untuk menentukan siapa yang paling menyayangi raja.

Tidak lama kemudian setelah raja berwasiat, raja pun meninggal dunia. Untuk sementara roda pemerintah dipegang oleh para menteri.

Halaman:

Editor: Kuncoro.

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X